Burung Manyar memang tidak sepopuler dengan burung lainnya, karena burung ini memiliki suara melengking dan beberapa variasi suara lainnya yang menurut beberapa kicaumania kurang menarik dan kurang enak di dengar.
Namun, meskipun begitu burung manyar juga tidak kalah bagus suaranya dengan burung blackthroat, kenari dan burung mozambik jika di master dan di rawat dengan yang baik.
Dengan berbagai macam perkembangan dan perawatan di tangan yang tepat, burung manyar juga bisa di latih untuk bisa menirukan suara burung mozambik, burung kenari dan burung blackthroat secara fasih, dan berkemungkinan juga, burung manyar bisa menirukan suara burung lainnya.
Pada kesempatan kali ini, kami akan memberikan informasi tentang burung manyar seperti jenis, suara, harga, karakter, asal-usul, perawatan, menjinakan dan lain sebagainya yang sebentar lagi akan anda ketahui dengan mambaca penjelasannya di bawah ini.
Burung manyar merupakan keluarga ploceidae, Dari seluruh dunia, burung manyar ada 119 spesies. Dari jumlah spesies tersebut 4 spesies terdapat di asia tenggara dan 3 spesies lainnya berada di Indonesia.
Secara ukuran, tubuh burung manyar Jambul lebih kecil dari 2 jenis burung manyar lainnya, dan untuk cirri-cirinya, antara lain :
Ketika di alam liar, manyar Jambul sering ditemukan dalam koloni dalam jumlah besar dan sering dijumpai di dataran rendah seperti di pohon kepala, pohon palm dekat rumah, di semak-semak, sekitar kebun dan pohon-pohon .
Manyar Jambul memiliki kemampuan menirukan suara burung lainnya, terutama burung tersebut di latih ketika masih anakan dan juga nantinya ketika suara kicauannya bagus, bisa di gunakan sebagai masteran burung lain seperti burung kenari dan jenis burung finch lainnya.
Burung manyar emas biasa di temukan di wilayah terbuka yang banyak rawanya, seperti gelagah, semak-semak, kawasan rawa.
Untuk perkembangbiakan burung manyar tercatat di sumateran utara ( danau toba ) dan juga Jawa Timur Taman Nasional Baluran.
Burung manyar memiliki hidup bersosial yang bagus, dan bisa bergabung bersama spesies burung lainnya dan juga sering bersama dedang koloninya untuk mencari makanan, baik di permukaan tanah dan pada tanaman.
Pakan yang bisa di cari dan di konsumsi burung manyar tempua seperti benih, padi, biji-bijian yang sebentar lagi mau di panen, dan sehingga burung ini sering di anggap hama dan burung perusak karena sering memakan tanaman padi dan lainnya.
Jika anda ingin memelihara burung manyar dan berharap burung tersebut memiliki suara yang bagus seperti burung kenari, blackthroat dan burung finch lainnya, maka burung manyar perlu di latih dan rawat dengan cara yang tepat.
Apapun jenis burung manyar yang anda pelihara, untuk perawatannya sama saja, dan biasanya burung manyar tempua dan burung manyar jantan lebih banyak di pelihara.
Burung manyar, merupakan jenis burung yang suka mengkonsumsi pakan dari biji-bijian, namun meskipun begitu, burung ini juga suka mengkonsumsi serangga.
Oleh karena itu, untuk mendapatkan kualitas yang baik, burung manyar diberikan pakan dari biji-bijian dan serangga.
Makanan burung manyar :
Jika burung manyar anda belum jinak atau masih liar, maka burung perlu di jinakan terlebih dahulu agar burung rajin bunyi dan tidak takut dengan manusia.
Untuk menjinakan burung manyar cukup mudah untuk dilakukan, hanya perlu waktu untuk melakukannya.
Burung dimandikan hingga basah kuyup, ketika burung dijemur di simpan di tempat yang ramai dan begitu penyimpanan hariannya juga sisimpan di tempat yang ramai, seperti di dalam ruang tamu atau tempat lainnya yang cukup ramai agar burung terbiasa dekat manusia.
Jika burung manyar rekan-rekan masih di bantu loloh, maka perlu menyesuaikan dengan jadwal makannya, karena setiap 1 sampai 2 jam burung manyar yang masih di bantu loloh harus di bantu loloh ketika ingin makan.
Untuk melakukan pemasteran burung manyar trotolan dan burung manyar yang masih bantu loloh, maka berikut cara melakukannya :
Di bawah ini telah kami sediakan kumpulan suara burung manyar yang bisa kalian gunakan untuk memaster burung manyar kesayangan rekan-rekan sekalian, terutama untuk burung manyar yang masih anakan atau trotolan.
Audio Burung Manyar Tempua | Download
Audio Burung Manyar Jambul | Download
Audio Burung Manyar Emas | Download
Bagi anda yang ingin membeli burung manyar, sebaiknya ketahui terlebih dahulu tentang perbedaan jantan dan betina, karena mengingat setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, ada yang ingin membeli jantan atau betina.
Agar anda tidak salah pilih ketika membeli burung manyar, maka berikut adalah perbedaan burung manyar jantan dan betina trotolan :
Namun, harga burung manyar itu sendiri selain di pengaruhi oleh kemampuan berkicau, harganya juga di pengaruhi oleh umur, jenis kelamin dan berbagai jenisnya.
Dan tentunya karena harga burung manyar yang sudah gacor memiliki harga yang mahal dan jika ingin membelinya membutuhakn buget yang tinggi.
Namun, bagi anda yang ingin membeli burung manyar dengan buget yang kecil, bisa memilih yang masih anakan, perihal kicauan, ya memang perlu di latih terlebih dahulu yang membutuhkan waktu yang relatif lama.
Jenis Burung Manyar | Harga Burung Manyar |
Burung Manyar Bakalan | Rp = 100.000 |
Burung Manyar Betina | Rp = 110.000 |
Burung Manyar Jantan | Rp = 130.000 |
Burung Manyar Kembang | Rp = 210.000 |
Burung Manyar Kepala Emas | Rp = 260.000 |
Burung Manyar Gacor | Rp = 500.000 |
Burung Manyar Full Gacoran | Rp = 600.000 |
Harga burung manyar di atas, sewaktu-waktu akan berubah tergantung derah, musim, keturunan dan berbagai macam hal lainnya yang membuat harganya bervareatif.
Layaknya hewan peliharaan lainnya, burung peliharaan pun juga bisa sakit. Ini seringkali menjadi salah satu…
Ketika mendengar kata burung, apa yang ada di pikiran kalian? Mungkin langsung terpikirkan hewan yang…
Pakan merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan bagi kalian yang memelihara burung. Karena pakan…
Bagi kalian para pecinta burung, pastinya sudah tidak asing lagi dengan Murai Batu. Jenis burung…
Kroto merupakan salah satu makanan favorit bagi burung peliharaan. Karena memang ia dikenal memiliki kandungan…
Murai batu merupakan salah satu jenis burung kicau yang sangat populer dan begitu menjadi primadona…