Bicara tentang burung, burung kutilang merupakan jenis burung yang cukup terkenal dari kalangan kicaumania Indonesia dan orang awam sekalipun.
Namun, meskipun begitu, burung kutilang tidak sepopuler burung lainnya yang memiliki peminat, seperti burung murai batu, kacer, lovebird dan burung lainnya.
Burung kutilang cukup sulit untuk ditemukan untuk sekarang ini, karena berkurangnya habitat di alam liar dan di penangkaran, karena mungkin peminatnya tidak banyak seperti burung lainnya, sehingga banyak peternak burung malas untuk membudidayakannya.
Masih Banyak hal yang perlu untuk diketahui tentang burung kutilang yang perlu untuk diketahui yang sebentar lagi akan kalian ketahui dengan membaca artikel di bawah ini sampai selesai.
Karakter Burung Kutilang
Ketika hidup di alam liar, burung kutilang biasa hidup berkelompok dan terkadang sering di temukan bersama burung lainnya seperti burung trucukan.
Untuk karakter lainnya, antaralain:
-
Suara Kutilang
Burung kutilang memiliki suara mati, dengan artian memiliki satu suara saja. Dan banyak dari kicaumania yang khawatir, suara burung peliharaannya termaster oleh burung kutilang liar, karena kutilang liar memiliki suara mati dan memaster burung peliharannya, kecuali burung kutilang tersebut merupakan kutilang yang sudah terawat dan memiliki vareasi kicauan yang banyak.
Lihat Juga : Suara Burung Kutilang Mp3
-
Mudah Beradaptasi
Burung kutilang mudah untuk di pelihara karena memiliki karakter yang mudah beradaptasi sehingga mudah proses penjinakan dan perawatannya.
Jenis Burung Kutilang
Kutilang memiliki beberapa jenis, dan setiap jenis burung kutilang memiliki ciri fisik yang berbeda.
Dan tentunya, hal tersebut akan berpengaruh terhadap harganya, mulai dari yang memiliki harga yang murah hingga yang termahal.
-
Kutilang Jambul ( Pycnonotus Aurigaster )
Pycnonotus Aurigaster merhpakan nama latin dari burung kutilang jambul yang memiliki penyebaran di asia tenggara, termasuk di Indonesia.
Untuk ciri-ciri kutilang Jambul Antaralain:
- Memiliki warna bulu abu-abu keputihan di bagian leher, pundak hingga pahanya
- Kakinya bewarna abu-abu gelap
- Memiliki bulu bewarna orange di bagian kloakanya
- Iris mata, kepala dan paruhnya bewarna hitam
- Sayap, ekor bewarna abu-abu gelap
-
Kutilang Sutra
Kutilang sutra biasa hidup di sekitar perbukitan, pegunungan dan dataran tinggi yang memiliki pohon yang rindang.
Untuk penyebaran kutilang sutra biasa di temukan di jawa, sumatera dan kalimantan dan hidup secara berkelompok.
Untuk ciri fisik kutilang sutra antaralain:
- Memiliki warna bulu hitam di bagian muka dan kepalanya
- Warna mata biru muda
- Memiliki bagian warna bulu hitam pekat di ekornya
- Memiliki sedikit warna kuning dibagian ekornya
- Warna dominan tubuhnya, kuning kehijauan
-
Kutilang Emas ( Pycnonotus Melanicterus )
Pycnonotus Melanicterus adalah nama latin dari kutilang emas yang memiliki ciri fisik antaralain :
- Ekornya bewarna coklat dan untuk ujung ekornya bewarna putih
- Terdapat bulu yang bewarna kuning kehijauan di bagian leher hingga pahanya
- Warna sayapnya coklat tua
Selain pada ciri-ciri di atas, burung kutilang juga memiliki sub spesies yang artinya memiliki perbedaan warna tersendiri, seperti warna orange, ruby dan hitam.
Makanan Burung Kutilang
Makanan yang berkualitas merupakan hal penting untuk di berikan pada burung kutilang peliharaan, karena ketika pakan yang di berikan berkualitas, maka kesehatan burung akan terjaga dan membuat burung menjadi aktif dan rajin untuk berkicau.
Banyak, pakan burung kutilang yang bisa di berikan, antaralain:
- Beras merah
- Voer burung
- Sayuran ( sawi, ketimun, tomat, bayam, oyong, biji kecambah )
- Buah-buahan ( mangga, jeruk, mengkudu, pepaya, pisang kepok )
- Ekstrafooding ( Belalang hijau, kecebong, cacing tanah, jagung muda, ulat bambu, katak kecil, ikan kecil, kroto, jangkrik, laron atau sulung )
Untuk makanan burung kutilang harian, bisa di berikan voer dan pakan penunjang birahi dan stamina burung bisa memberikan ekstrafooding seperti jangkrik dan untuk pakan kutilang dari sayur dan buah-buahan sebagai asupan tambahan saja untuk melengkapi kebutuhan gizi burung.
Perbedaan Kutilang jantan dan Betina
Perbedaan burung kutilang jantan dan betina secara umum memiliki perbedaan fisik yang mencolok, meskipun berbeda jenisnya, seperti kutilang emas, kutilang jambul dan kutilang sutera.
- Kicauan kutilang betina sering ngeriwik dan monoton kicauannya, sedangkan jantan lebih bervareatif kicauannya dari betina
- Paruh betina rata bagian ujungnya, sedangakn ujung paruh jantan melengkung kebawah bagian ujungnya
- Tubuh jantan lebih panjang dari betina, dan betina lebih terlihat bulat
- Jambul kutilang jantan lebih menjulang
- Jambul kutilang betina tegak dan pendek
- Betina kutilang terlihat kalem
- Vent betina datar
- Tulang pubis kutilang betina lebih lembek, lebar dan renggang
- Kepala jantan kutilang lebih besar, dan kepala kutilang betina kecil
Harga Burung Kutilang
Secara umum, harga burung kutilang berbeda dari setiap jenisnya, namun apapun itu jenisnya, semakin gacor dan berkualitas suara dengan bervareatif, maka nilai harga jual burung kutilang tersebut akan meningkat.
Jenis Kutilang | Harga Kutilang |
Kutilang Sutra | Rp 200.000 – 300.000 |
Kutilang Jambul | Rp 90.000 – 100.000 |
Kutilang Emas | Rp 90.000 – 100.000 |
Kutilang Jantan | Rp 50.000 |
Kutilang Gacor | Rp 100.000 |
Cara Merawat Burung Kutilang
Hal yang menjadi salah satu hal yang di inginkan pemilik burung kutilang adalah, dimana burung tersebut menjadi aktif dan rajin untuk berkicau.
Selain pemberian pakan yang berkualitas dengan gizi yang seimbang, perawatan burung kutilang menjadi faktor yang penting untuk dilakukan.
-
Menjaga Kebersihan
Menjaga kebersihan merupakan hal yang harus dilakukan dalam perawatan burung kutilang, seperti membersihkan sangkar dan memberishkan burung dengan cara memandikannya.
Bersihkan sangkar secara rutin dan jangan biarkan kotor, seperti membersihkan sisa pakan yang jatuh dan kotoran burung itu sendiri.
Dengan membiarkan sangkar burung kotor dapat membuat burung rawan sakit, karena banyak bakteri dan kuman bersarang yang bisa menyerang kesehatan burung kutilang sewaktu-waktu.
-
Pemasteran
Kutilang liar memiliki suara mati atau satu jenis suara saja, namun ketika di rawat di penangkaran, burung kutilang juga bisa di latih kemampuan berkicaunya agar bervareatif dengan cara melakukan pemasteran.
Daftar Isi