Cendet

Makanan Burung Cendet

Setiap makanan yang di bisa di konsumsi oleh burung cendet memiliki manfaat masing-masing untuk kesehatan tubuhnya, seperti untuk kesehatan bulu, pencernaan, membuat burung cendet menjadi gacor dan beragam manfaat lainnya untuk kesehatannya.

Banyak jenis makanan yang bisa di berikan pada burung cendet, seperti pakan dari buah-buahan, serangga dan pakan buatan seperti voer bisa di berikan.

Dari ke 3 jenis makanan tersebut tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, untuk itu penting sekali untuk memberikan campuran pakan tersebut secara tepat, karena meksipun ke 3 jenis pakan tersebut bagus, namun diberikan dalam jumlah yang terlalu banyak juga tidak bagus untuk burung.

Makanan Burung Cendet

Berapa Jumlah Makanan yang Tepat untuk Cendet ?

Setiap cendet memiliki kebutuhan yang berbeda-beda dalam kebutuhan pakannya, seperti pakan untuk cendet anakan, untuk pakan harian, pakan sebelum dan setelah lomba, ketika kurang/lebih birahi, ketika mabung dan lain sebagainya.

  1. Buah-buahan

Ada 2 buah-buahan yang bagus di berikan untuk burung cendet, seperti buah pepaya dan buah pisang.

Biasanya, buah-buahan memiliki kandungan multivitamin dan bagus untuk pencernaan bagus dan bagus juga untuk pertumbuhan bulu, sehingga tidak terlihat kusut.

Pakan pepaya bisa di berikan setiap hari, karena vitamin yang terdapat pada pepaya memiliki kandungan vitamin E, C, B dan Vitamin A.

Selai itu, buah pepaya juga memiliki kandungan lainnya yang bagus untuk kesehatan burung cendet, seperti Flavanoid, Kalium, Magnesium dan Asam Panthotenic.

Lihat Juga : Ciri-ciri Cendet Madura

Sedangkan untuk buah pisang sangat bagus untuk stamina burung, sehingga burung cendet akan menjadi lebih aktif dan rajin berkicau, namun jangan di berikan dengan sering, karena buah pisang sangat tinggi kandungan karbohidratnya, sehingga bisa menambah berat badannya secara berlebihan dan akhirnya menjadi malas untuk berkicau.

  1. Extrafooding

Makanan yang paling disukai oleh cendet adalah serangga, dimana manfaat dari pakan serangga ini dapat membuat burung menjadi gacor, asalkan pemberian pakannya tepat.

Kandungan protein yang tinggi dari pakan serangga akan membuat cendet menjadi berenergy dan membuatnya rajin berkicau.

Namun jumlah pakan serangga ini harus di perhatikan, karena jika terlalu banyak bisa membuat cendet birahi terlalu tinggi dan menjadi malas bunyi dan galak.

Begitu juga sebaliknya, jika di berikan dalam jumlah yang kurang, bisa kekurangan birahi yang bisa di lihat dari ciri-cirinya yang terlihat lesu dan jarang bunyi.

Lihat Juga : Suara Burung Cendet Mp3

Serangga yang biasa di kondumsi oleh burung cendet antara lain :

  • Ulat bambu
  • Jangkrik
  • Kelabang
  • Orong-orong
  • Ulat hongkong
  • Cacing
  • Kroto
  1. Voer Burung Cendet

Jika burung cendet belum terbiasa makan voer, maka harus di biasakan, karena ada 2 alasan kenapa burung cendet harus makan voer.

Alasan pertama kenapa cendet harus mau makan voer, karena untuk berjaga-jaga ketika pakan dari serangga atau pakan dari buah belum tersedia, dan paling penting biasanya kandungan yang ada voer sudah memiliki protein, karbohidrat, serat dan gizi lainnya, meskipun begitu tetap, pakan serangga dan buah  harus di berikan setiap hari.

Lihat Juga : Perawatan Harian dan Lomba Cendet

Pakan Harian Burung Cendet

  • 4 rkor jangkrik pada pagi hari yang di berikan langsung pakai tangan
  • Berikan 2 ekor jangkrik pada sore hari
  • Untuk voer di berikan setiap hari yang selalu tersedia pada cepuk pakannya
  • Cacing di berikan 2 kali seminggu, 1 ekor setiap pemberiannya
  • Kroto 2 kali seminggu sebanyak 1 sendok makan setiap pemberiannya
  • Multivitamin 1 minggu sekali di berikan
  • Selalu sediakan air minum bersih

Pakan Lomba Burung Cendet

  • 3 hari sebelum lomba jumlah jangkrik di berikan lebih banyak sebanyak 5 ekor pada pagi dan 5 ekor pada sore
  • 1 jam sebelum lomba, cendet di berikan ulat hongkong 6 -15 ekor dan jangkrik 3 – 5 ekor
  • Ketika turun lomba berikan 2 ekor jangkrik

Setelah lomba selesai, jumlah pakan di kembalikan ke pakan hariannya dan berikan multivitamin untuk membantu pemulihannya.

Pakan cendet Mabung

Untuk pakan cendet ketika mabung ada 2 setingan pakan, seperti ketika cendet sedang ngurak ( rontok bulu ) , dan proses pertumbuhan bulu.

Lihat Juga : Perawatan Cendet Mabung

Ketika masa ngurak ( rontok bulu ), lebih baik berikan voer ayam broiler, karena bisa membantu cepat ambrol bulunya, dan hentikan pemberian voer ayam broiler tersebut ketika sudah ambrol semua bulu tuanya.

 Dan ketika bulunya sudah mulai tumbuh berikan pakan serangga dan pakan lainnya lebih banyak agar pertumbuhan bulunya sempurna.

Intulan daftar makanan burung cendet harian, lomba, mabung dan beragam kebutuhan yang di sesuaikan.

Recent Posts

  • tips trik

Ciri-Ciri Burung Sakit, Tips Agar Burung Sehat dan Fit Lagi

Layaknya hewan peliharaan lainnya, burung peliharaan pun juga bisa sakit. Ini seringkali menjadi salah satu…

2 years ago
  • Burung

Burung Adalah: Pengertian, Habitat, Ciri, Jenis Klasifikasinya

Ketika mendengar kata burung, apa yang ada di pikiran kalian? Mungkin langsung terpikirkan hewan yang…

2 years ago
  • tips trik

Jenis Makanan Burung Terbaik Bernutrisi Tinggi

Pakan merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan bagi kalian yang memelihara burung. Karena pakan…

2 years ago
  • Murai Batu

Cara Memandikan Burung Murai Batu yang Benar

Bagi kalian para pecinta burung, pastinya sudah tidak asing lagi dengan Murai Batu. Jenis burung…

2 years ago
  • tips trik

Cara Mendapatkan Kroto Secara Gratis dari Alam Liar

Kroto merupakan salah satu makanan favorit bagi burung peliharaan. Karena memang ia dikenal memiliki kandungan…

2 years ago
  • Murai Batu

10 Voer Murai Batu Terbaik Nutrisi Tinggi

Murai batu merupakan salah satu jenis burung kicau yang sangat populer dan begitu menjadi primadona…

2 years ago