Categories: Lovebird

Cara Setting Lovebird Lomba Malam

Lomba burung di Indonesia terus mengalami perkembangannya. Dari yang semula hanya berlangsung pada pagi dan siang hari, kini sudah banyak lomba dilakukan pada malam hari. Salah satu kelas lomba yang paling banyak diminati adalah lovebird. Namun karena kurang pengalaman, tak jarang perawatan yang diterapkan justru sama seperti rawatan lomba di siang hari pada umumnya, alhasil banyak burung yang menurun penampilannya. Sebagai panduan, berikut cara setting lovebird lomba malam.

Memainkan birahi lovebird agar bisa tampil di malam hari tidak membutuhkan trik-trik khusus. Bentuk perawatan yang diterapkan pun adalah biasa saja, seperti mandi dan jemur. Hanya saja yang lebih ditekankan di sini adalah perubahan waktu rawatannya.

Kalau sebelumnya lovebird biasa dimandikan pada pagi hari, maka menjelang akan dilombakan burung lebih rutin dimandikan pada sore hari, yaitu sekitar pukul 17:00. Adapun rutinitas pagi digunakan untuk penjemuran. Selesai dijemur, lovebird kemudian diberikan full kerodong sampai sore hari.

Untuk menjaga stamina dan kondisi burung ketika berlaga di malam hari, maka yang harus diperhatikan adalah asupan pakannya. Berikan pakan biji-bijian yang berkualitas baik.

Lihat Juga : Ciri-ciri Lovebird Fighter

Selain biji-bijian, sangat direkomendasikan pula untuk memberikan jagung manis sebagai pakan tambahannya. Pakan sayuran ini sangat bermanfaat untuk mendongkrak stamina dan energi lovebird yang bertanding di malam hari.

Setelah lomba malam selesai dilakukan, lovebird langsung diberikan full kerodong dan dibiarkan beristirahat total sampai keesokan harinya.

Hal yang perlu diperhatikan adalah tidak memandikan burung pada pagi/siang hari. Pemberian mandi sebaiknya dilakukan pada sore hari saja atau sekitar pukul 17:00, baik dengan cara disemprot maupun memasukkan bak mandi ke dalam sangkarnya.

Lihat Juga : Cara Membuat Lovebird Bersuara Keras dan Buka Paruh

Untuk menjaga kondisi fisik dan kesehatannya, Anda bisa menambahkan multivitamin dalam perawatan hariannya.

Itulah tips dan cara seting lovebird lomba malam.

Semoga bermanfaat

Recent Posts

  • tips trik

Ciri-Ciri Burung Sakit, Tips Agar Burung Sehat dan Fit Lagi

Layaknya hewan peliharaan lainnya, burung peliharaan pun juga bisa sakit. Ini seringkali menjadi salah satu…

2 years ago
  • Burung

Burung Adalah: Pengertian, Habitat, Ciri, Jenis Klasifikasinya

Ketika mendengar kata burung, apa yang ada di pikiran kalian? Mungkin langsung terpikirkan hewan yang…

2 years ago
  • tips trik

Jenis Makanan Burung Terbaik Bernutrisi Tinggi

Pakan merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan bagi kalian yang memelihara burung. Karena pakan…

2 years ago
  • Murai Batu

Cara Memandikan Burung Murai Batu yang Benar

Bagi kalian para pecinta burung, pastinya sudah tidak asing lagi dengan Murai Batu. Jenis burung…

2 years ago
  • tips trik

Cara Mendapatkan Kroto Secara Gratis dari Alam Liar

Kroto merupakan salah satu makanan favorit bagi burung peliharaan. Karena memang ia dikenal memiliki kandungan…

2 years ago
  • Murai Batu

10 Voer Murai Batu Terbaik Nutrisi Tinggi

Murai batu merupakan salah satu jenis burung kicau yang sangat populer dan begitu menjadi primadona…

2 years ago