Ciri-ciri Murai Batu Balak 2, 4, 6, 8 dan Kelebihannya

Jenis murai batu ada beberapa jenis berdasarkan daerah asal-usulnya seperti murai aceh, medan, malaysia, borneo dan murai batu lainnya.

Seperti yang di ketahui, ada 2 jenis murai batu yang memiliki warna ekor yang sering di sebut dengan murai batu ekor hitam ( Black Taile ) dan murai batu ekor putih ( White Taile ).

Sampai saat ini, murai batu balak menjadi perhatian, dimana jenis murai balak ini memiliki penampilan yang unik, terutama dalam hal berkicau yang banyak memiliki variasi suara kicauan dan juga suara lengkingannya bisa tembus dan keras.

Lihat Juga : Jenis Murai Batu ekor Hitam

Apa itu Murai Batu Balak?

Murai Batu Balak
Murai Batu Balak

Murai batu balak merupakan isitilah yang di sebutkan untuk murai batu yang memiliki pola ekor tertentu, dengan pola bulat putih di sekitar ekornya yang hitam.

Asal-usul Murai Batu Balak

Asal-usul Murai Batu Balak
Asal-usul Murai Batu Balak

Murai batu yang memiliki pola ekor oval/bulat tersebut merupakan hasil kawin silang antara murai batu ekor hitam dan murai ekor putih.

Kawin silang antara kedua murai batu yang berekor putih dan hitam tersebut bisa dilakukan secara mandiri oleh penangkar.

Namun, kawin silang tersebut juga bisa terjadi secara alami, dimana murai batu ekor hitan bermigrasi ke tempat asal usul murai batu ekor putih dan anakannya tersebut di sebut murai batu balak.

Lihat Juga : Download Suara Murai Batu Gacor

Ciri-ciri Murai Batu Balak

Ciri-ciri Murai Batu Balak
Ciri-ciri Murai Batu Balak

Ekor Penyangga dan Ekor Utama

  1. Ekor Utama pada murai batu merupakan ekor yang terletak pada bagian paling atas dan letaknya di tengah-tengah dan ukurannya panjang
  2. Sedangkan untuk ekor penyangga bulu ekornya yang paling pendek dan posisinya di bawah ekor utama dan jumlah ekornya lebih banyak

Jenis Pola Ekor Murai Balak

  • Balak 2 : 2 helai ekor memiliki bulu ekor warna putih dan hitam pada bulu ekor penyangga
  • Balak 4 : 4 Helai ekor memiliki bulu ekor warna putih dan hitam pada bulu ekor penyangga
  • Balak 6 : 6 Helai ekor memiliki bulu ekor warna putih dan hitam pada bulu ekor penyangga
  • Balak 8 : 8 Helai ekor memiliki bulu ekor warna putih dan hitam pada bulu ekor penyangga

Lihat Juga : Agar Suara Murai Batu Keras dan Kencang

Akhir Kata

Itulah Ciri-ciri Murai batu balak dan kelebihan yang duniakicau.net bagikan untuk di ketahui. Semoga Bermanfaat.

Baca Artikel Lainnya di Duniakicau.net dari Google News

Leave a Comment