Kenari

Cara Mengatasi Kenari Sering Turun Tangkringan saat Lomba

Cara Mengatasi Kenari Sering Turun Tangkringan saat Lomba – Penampilan kenari saat berlomba akan menjadi tidak maksimal jika burung kerap berhenti bunyi dan turun dari tenggerannya. Kondisi ini bisa dipicu oleh berbagai faktor yang berkaitan dengan fisik dan mentalnya. Untuk mengatasinya, simak tips dan Cara mengatasi untuk kenari yang sering turun tangkringan berikut ini.

Kenari yang sering turun tangkringan saat sedang berbunyi di gantangan bisa disebabkan oleh banyak hal.  Umumnya terkait dengan faktor fisik dan mentalnya.

  • Secara fisik, kenari alami kelelahan sehingga tidak bisa berkicau dalam durasi yang lama. Burung hanya sanggup berkicau sebentar, kemudian turun-naik tangkringan lalu berkicau lagi. Hal ini tentu akan mengurangi penilaiannya di arena lomba.
  • Secara mental, kenari alami ketakutan atau kehilangan fokus saat melihat atau mendengar kenari lain bersuara lebih kencang maupun suara dari penonton yang bersorak sorai menggiring gacoannya untuk terus berbunyi. Dalam kasus lain, kenari akan rentan alami drop mental saat mengalami perubahan rawatan.

Saat mengalami masalah fisik maupun mentalnya itu, kenari harus diberikan penanganan yang tepat untuk mengembalikan performanya di lapangan.

Solusi kenari sering turun tangkringan saat lomba

Dongkrak stamina kenari dengan menyediakan pakan dan multivitamin yang cocok untuk burung. Menyediakan pakan dengan kandungan nutrisi yang tinggi dapat membantu mengatasi masalah tersebut, sehingga burung bisa tampil dengan performa maksimal saat ditandingkan.

Kebutuhan pakan tersebut bisa dipenuhi dengan menyediakan pakan Canary seed, Racikan Biji-bijian, ekstra fooding seperti telur puyuh rebus, daun mengkudu, daun sawi, dsb.

Melatih kenari di kandang umbaran setiap 2 hari sekali. Melatih di kandang umbaran atau kandang besar bisa membantu menguatkan otot pernafasan dan staminanya. Hal ini diperlukan jika ingin burung berkicau dengan maksimal. Selain itu, pengumbaran juga bisa menjadi solusi untuk mencegah dan mengatasi burung stres atau ngedrop mentalnya.

Tak jarang kondisi ini dipicu oleh tenggeran yang dirasa kurang nyaman oleh burung, misalnya ukuran diameter tenggeran yang terlalu kecil, licin, atau karena permukaannya terlalu kasar. Solusinya adalah mengganti tenggeran dengan ukuran dan bentuk yang sesuai kaki kenari.

Latih kenari dengan suara-suara tonjolan kasar, untuk mengantisipasi drop mental saat ditandingkan. Meski bukan untuk tujuan pemasteran namun hal ini cukup berguna untuk membiasakan burung dengan suara kencang agar terbiasa di lapangan.

Jangan telalu sering mengerodong kenari, berikan kerodong hanya saat diperlukan saja misalnya saat angin sedang bertiup kencang, pada malam hari, atau saat akan dibawa ke lapangan. Biasakan kenari dengan suasana atau lingkungan yang ramai, karena hal ini bisa membantu mendongkrak mentalnya di gantangan.

Biasakan membersihkan lebih dahulu bagian dasar sangkar sebelum burung naik gantangan. Sisa pakan yang masih berserakan di dasar sangkarnya bisa saja mengundang kenari untuk mengambilnya sehingga mengganggu penampilannya saat bertanding.

Berikan tambahan vitamin agar kenari memiliki stamina dan daya tahan yang lebih baik. Dengan demikian, burung akan mampu berkicau dalam durasi yang lebih panjang.

Demikian Solusi kenari sering turun tangkringan saat lomba.

Semoga bermanfaat

Recent Posts

  • tips trik

Ciri-Ciri Burung Sakit, Tips Agar Burung Sehat dan Fit Lagi

Layaknya hewan peliharaan lainnya, burung peliharaan pun juga bisa sakit. Ini seringkali menjadi salah satu…

2 years ago
  • Burung

Burung Adalah: Pengertian, Habitat, Ciri, Jenis Klasifikasinya

Ketika mendengar kata burung, apa yang ada di pikiran kalian? Mungkin langsung terpikirkan hewan yang…

2 years ago
  • tips trik

Jenis Makanan Burung Terbaik Bernutrisi Tinggi

Pakan merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan bagi kalian yang memelihara burung. Karena pakan…

2 years ago
  • Murai Batu

Cara Memandikan Burung Murai Batu yang Benar

Bagi kalian para pecinta burung, pastinya sudah tidak asing lagi dengan Murai Batu. Jenis burung…

2 years ago
  • tips trik

Cara Mendapatkan Kroto Secara Gratis dari Alam Liar

Kroto merupakan salah satu makanan favorit bagi burung peliharaan. Karena memang ia dikenal memiliki kandungan…

2 years ago
  • Murai Batu

10 Voer Murai Batu Terbaik Nutrisi Tinggi

Murai batu merupakan salah satu jenis burung kicau yang sangat populer dan begitu menjadi primadona…

2 years ago