Cara Merawat Kolibri Ninja Agar Rajin Gacor Untuk Lomba

Cara Merawat Kolibri Ninja – Burung Hummingbird atau burung kolibri merupakan jenis burung yang memiliki bentuk badan yang kecil yang memiliki kemampuan terbang yang cepat, termasuk burung kolibri ninja atau biasa di sebut juga burung madu bakau.

Dalam setiap perawatan yang di akan di lakukan tentunya memiliki tujuan yang berbeda-beda, termasuk saat perawatan harian dan juga untuk lomba, karena untuk menyesuaikan dengan keadaan. Namun , yang pasti dari secara keseluruhan perawatannya memiliki tujuan untuk membuat burung menjadi gacor.

Burung kolibri memiliki banyak jenisnya, seperti kolibri ekor merah, kolibri ninja,dan lain sebabaginya. Dari setiap jenis kolibri yang bisa mencapai 325 jenis di seluruh dunia. tidak semua kolibri bisa di ikut lomba kicauan, termasuk Di Indonesia yang sering mengadakan lomba kicuan jenis kolibri Ninja, karena kemampuan kicuan yang bisa di keluarnnya menjadi daya tarik tersendiri untuk di pelihara.

Cara Melatih Mental Burung Kolibri Ninja

Sebelum menjelaskan tentang cara merawat kolibri Ninja , sebaiknya ketahui terlebih dahulu tentang cara melatih mental burung itu sendiri, karena dengan memiliki mental yang optimal, burung mampu berkicau dengan baik, terlebih burung tersebut di pelihara untuk di ikut sertakan dalam lomba kicuaan.

Karena mental yang baik dapat membuat burung menjadi rajin gacor ketika ikut lomba, berbeda halnya dengan burung kolibri ninja yang belum siap mentalnya, maka akan membuatnya menjadi banyak diam atau hanya ngobra.

  1. Nafsu makan baik

Ciri-ciri burung kolibri ninja yang memiliki mental yang sangat baik bisa dilihat dari lahapnya dalam mengkonsusmi makanan.

Ketika burung kolibri yang anda pelihara sangat lahap, maka berikan burung tersebut pakan kroto, karena kroto memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dalam meningkatkan stamina dan mentalnya.

Selain dari pakan yang dapat di berikan untuk mendongkrak stamina burung, maka kalian bisa memberikan pakan dari madu, air gula,laba-laba kecil, sebagai pakan tambahan.

  1. Karantina

Selama 1 minggu sebelum di ikut lombakan, maka burung kolibri di jauhkan dari burung sejenis lainnya, sambil memutar suara masterannya yang di putar melalui Mp3, untuk memancing emosinya.

Lihat : Download Suara Burung Kolibri untuk Masteran MP3

  1. Melatihnya

Burung kolibri yang belum di ikut lombakan, tentunya tidak terbiasa dengan lingkungan lomba. Maka sebelum di ikut lombakan, sebaiknya sering-seringlah membawanya ke tempat lomba atau melatih dengan burung kolibri lainnya untuk mempersiapkan mentalnya dan beradaptasi dengan baik.

  1. Mendekatkan Dengan Betina

Sehari sebelum di ikut lombakan, maka sebaiknya dekatkan kolibri ninja jantan dengan betina, agar mental petarungnya muncul atau istilahnya ngecas mentalnya.

  1. Krodong

Dalam perawatan harian burung kolibri ninja, maka sebaiknya lakukan pengerodongan terhadap sangkarnya, terutama pada siang dan sore hari, agar menghemat energy yang tidak di perlukan. Ketika sore hari ketika jam 16.00 bisa dengan membukanya dan biarkan burung berkicau dengan rajin.

  1. Pengembunan

Lakukan pengembunan setiap hari, ketika burung akan di mandikan dan di jemur pada jam 05.00 – 06.00 .

Baca Juga : Cara Merawat Burung Kolibri Ninja Mabung

Cara Merawat Kolibri Ninja

Sebelum di ikut lombakan beberapa minggunya, tentunya burung konin harus melakukan perawatan harian yang harus dilakukan, karena dengan perawatan yang rutin dapat membuat burung menjadi gacor dan memaksimalkannya kciaaunnya di arena lomba seperti pada penjelasan di atas.

  1. Pengembuanan,Memandikan dan Menjemur

Aktifitas pengembuanan , memandikan hingga menjemur merupakan hal yang harus dilakukan setiap harinya, agar burung mampu memiliki kondisi terbaiknya.

Embunkan dengan menggantang burung di tempat yang sejuk, bisa di depan rumah, pohon pada jam 05.00 – 06.00 dan setelah itu mandikan dengan menggunakan sprei di semprotkan atau dengan menggunakan cepuk kecil khusus mandi.

Setelah dimandikan, burung kolibri di jemur selama 30 menit saja, dan menjemurnya dilakukan sebelum jam 09.00, karena mataharinya tidak terlalu panas, karena jika terlalu panas burung bisa sakit, bahkan dapat membuatnya mati.

  1. Pakan Kolibri Ninja

Pakan yang bisa diberikan pada burung kolibri bisa berupa Ekstrafooding seperti kroto yang bisa di berikan dengan jumlah 10 biji saja, karena mengingat tubuh dari burung kolibri sangat kecil.

Kandungan protein dari kolibri cukup besar, sehingga bagus diberikan untuk memenuhi kebutuhan protein dari burung itu sendiri dan membuatnya memiliki stamina yang baik.

  1. Air Gula dan Susu kental Manis

Burung kolibri menyukai makanan seperti susu kental manis dan juga air gula yang diberkan setiap pemberian pakan dari kroto.

  1. Memaster Burung Kolibri

Setiap burung kicauan membutuhkan pemasteran, agar burung yang di masterkan tersebut memiliki banyak vareasi suara kicauan seperti suara masterannya.

Untuk memaster kolibri ninja, maka bisa melakukannya ketika burung dalam keadaan beristirahat dan bersantai di dalam kandang, seperti memasternya pada saat burung selesai di jemur atau memasternya pada saat malam hari sambil mengkrodong kandang pada jam 06.00 .

  1. Pengumbaran

Pengumbaran dilakukan untuk meningkatkan kemampuan pernafasan dan melatih otot sayap burung kolibri , karena dengan menyimpan kolibri ditempat yang lebih besar, maka burung akan rajin untuk terbang dan tentunya sangat baik untuk membuat kualitas kicauannya menjadi meningkat. Melakukan pengumbaran bisa dilakukan 2 minggu sekali.

  1. Simpan di Tempat Ramai

Agar burung menjadi jinak dan terbiasa dengan lingkungan ramai, maka simpan burung yang banyak di lalui oleh manusia.

Dengan menyimpannya di tempat ramai memiliki manfaat untuk membuat burung menjadi jinak, sudah terbiasa dengan lingkungan ramai dan membuatnya menjadi terbiasa di arena lomba karena banyaknya manusia, dan lain sebagainya.

Demikianlah cara merawat kolibri ninja yang bisa di terapkan pada burung kesayangan anda. Dalam melakukan perawatan harian juga bisa dengan mendekatkan burung betina untuk melatih mentalnya seperti melakukan perawatan sebelum lomba, seperti mendekatkan kolibri dengan betina untuk mengecas mentalnya.

Baca Artikel Lainnya di Duniakicau.net dari Google News

Leave a Comment