Tips Menstabilkan Birahi Kenari Lomba Agar Tampil Optimal

Tips Menstabilkan Birahi Kenari Lomba Agar Tampil Optimal – Hal terpenting yang harus diperhatikan agar kenari bisa tampil maksmal di lapangan adalah mengontrol birahinya. Jika birahi tidak stabil, maka burung akan cenderung banyak tingkah, mulai dari ngeruji hingga sering naik-turun tangkringannya. Sebagai panduan, simak tips menstabilkan birahi kenari lomba berikut ini.

Mengontrol birahi burung kenari sebelum lomba menjadi salah satu bentuk perawatan yang harus menjadi perhatian bersama. Dengan terjaga kestabilan birahinya, maka kenari akan mampu bermain dengan sangat maksimal.

Ketika birahi burung tidak terkontrol saat akan dilombakan, yang muncul adalah perubahan perilaku. Kenari yang tadinya rajin bunyi akan berubah jadi sering berulah, seperti ngeruji ngejar-ngejar lawan mainnya, tak mau bunyi hingga burung yang tak mau diam di tangkringannya.

Untuk memaksimalkan penampilannya di lapangan, berikut beberapa tips menstabilkan birahi kenari sebelum dilombakan;

Beberapa hari sebelum kenari akan dibawa ke arena lomba, hal yang harus dilakukan kicaumania adalah mengontrol birahi dengan menjaga asupan pakan. Pengaturan pakan tersebut dibutuhkan agar burung tidak terlalu berlebihan mengkonsumsi makanan yang bisa menaikkan birahinya dengan cepat.

Pengaturan pakan yang dilakukan bisa mengikuti karakter dari burung kenari tersebut. Jika kenari memiliki sifat mudah naik birahi, maka pemberian pakan bijiannya bisa dilakukan dengan mencampurkan canary seed, biji jewawut, dan milet putih.

 

Sedangkan untuk kenari yang telat / rendah birahinya bisa diberikan pakan bijian yang lengkap disertai dengan pemberian pakan tambahan yang high protein seperti telur puyuh rebus atau eggfood. Adapun untuk pakan tambahan bisa diberikan buah dan sayuran yang bervariasi.

Selain pengaturan pakan, memelihara burung lebih dari satu ekor di rumah juga bisa membantu menstabilkan birahi burung kenari tersebut. Jika beberapa ekor burung kenari digantungkan dalam jarak yang saling berjauhan, maka mereka akan saling bersahut-sahutan dan hal ini juga bisa memaksimalkan volume suara kicauannya.

Ketika akan memandikan, biasakan untuk memandikan kenari secara bersama-sama misalnya dengan cara meletakkan masing-masing sangkarnya di lantai lalu burung dimandikan bersamaan dengan cara disemprot sprayer maupun memasukkan bak mandi kecil ke dalam sangkarnya masing-masing. Hal ini bisa membantu menstabilkan birahi dan emosi dari kenari tersebut.

Bagian terpenting dalam perawatan kenari agar tidak gampang over birahi adalah memberikan suplemen tambahan yang sesuai dan tepat. Untuk menstabilkan birahi kenari lomba, Anda bisa menggunakan suplemen yang mengandung vitamin, mineral, dan asam amino yang dibutuhkan burung untuk aktif sepanjang hari.

Demikian tips dan cara menstabilkan birahi kenari lomba.

Semoga bermanfaat

Baca Artikel Lainnya di Duniakicau.net dari Google News

Leave a Comment