Categories: Kolibri

Cara Membuat Nektar untuk Burung Kolibri yang Bernutrisi

Cara Membuat Nektar untuk Burung Kolibri – Nektar bunga merupakan bahan untuk lebah dalam membuat madu, dan untuk burung kolibri sendiri, nestar bunga merupakan pakan utama burung kolibri ketika di alam liar.

Meskipun nektar bunga merupakan pakan utama dan makanan yang paling di sukai oleh burung kolibri, namun nektar juga rendah akan vitamin dan kandungan nutrisi.

Banyak salah faham dari beberapa kalangan kicau mania yang beranggapan, bahwa burung kolibri hanya di berikan nektar dan tidak perlu memberikan pakan lainnya.

Padahal, ketika di alam liar, bukan hanya makanan dari nektar saja yang burung kolibri konsumsi, tapi makanan dari binatang kecil juga sering burung konsumsi untuk memenuhi kebutuhan mineral, vitamin dan protein.

Cara Membuat Nektar untuk Burung Kolibri

Karena makanan dari nektar bunga memang masih kurang lengkap untuk memenuhi kebutuhan gizi, maka kesempatan kali ini, Duniakicau.net akan meracik nektar agar memiliki nutrisi yang tinggi yang baik untuk kesehatan burung.

Lihat Juga : Download Suara Kolibri Ninja

Karena makanan dari nektar kecil kandungan vitamin dan nutrisi, maka dari itu kami membuat tips membuat nektar kaya akan nutrisi dan vitamin.

Pakan dari nektar bunga memang cukup sulit untuk di dapatkan di beberapa daerah dan kios burung, dan biasanya banyak cara untuk membuat nektar, salah satunya membuat nektar terbuat dari air gula, namun jika burung hanya di berikan air gula saja setiap hari, maka burung akan lemas, kurus dan kekurangan nutrisi.

Baca Juga : Tips Perawatan Kolibri Ninja

Untuk itu, berikut adalah baha-bahan dan cara meracik nektar untuk kolibri :

  • 1 sendok teh madu yang asli
  • 1 sachet susu kental manis yang bewarna putih ( bukan susu coklat )
  • Minuman rasa buah sebanyak 250 ml ( buavita atau merk minuman rasa buah lainnya )
  • Bila perlu tambahkan kuning telur bebek atau ayam 1 butir ( cocok ketika burung sedang nyulam/mabung )

Campurkan kesemua bahan ke dalam setengah minuman buavita dan kocok hingga merata, dan masukan ke dalam cepuk nektar burung kolibri secukupnya.

Lihat Juga : Harga Burung Kolibri

Sisa dari nektar yang di buat tersebut simpan di kulkas untuk stok persediaan burung hari berikutnya.

Pastikan nektar buatan yang dui simpan di cepuk pakan kolibri tersebut tidak dalam keadaan basi, dan jika sudah basi tinggal di ganti dengan stok yang di simpan di dalam kulkas. Dan pastikan juga kulkas selalu nyala dalam keadaan dingin untuk menjaga kesegaran dan kualitas nektar itu sendiri sehingga awet hingga persediaan habis.

Recent Posts

  • tips trik

Ciri-Ciri Burung Sakit, Tips Agar Burung Sehat dan Fit Lagi

Layaknya hewan peliharaan lainnya, burung peliharaan pun juga bisa sakit. Ini seringkali menjadi salah satu…

2 years ago
  • Burung

Burung Adalah: Pengertian, Habitat, Ciri, Jenis Klasifikasinya

Ketika mendengar kata burung, apa yang ada di pikiran kalian? Mungkin langsung terpikirkan hewan yang…

2 years ago
  • tips trik

Jenis Makanan Burung Terbaik Bernutrisi Tinggi

Pakan merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan bagi kalian yang memelihara burung. Karena pakan…

2 years ago
  • Murai Batu

Cara Memandikan Burung Murai Batu yang Benar

Bagi kalian para pecinta burung, pastinya sudah tidak asing lagi dengan Murai Batu. Jenis burung…

2 years ago
  • tips trik

Cara Mendapatkan Kroto Secara Gratis dari Alam Liar

Kroto merupakan salah satu makanan favorit bagi burung peliharaan. Karena memang ia dikenal memiliki kandungan…

2 years ago
  • Murai Batu

10 Voer Murai Batu Terbaik Nutrisi Tinggi

Murai batu merupakan salah satu jenis burung kicau yang sangat populer dan begitu menjadi primadona…

2 years ago