Dari kalangan plecimania tentunya banyak yang mengetahui tentang burung pleci Auriventer, dimana pleci yang satu ini memiliki tubuh yang besar dengan kemampuan berkicau yang bervareasi, dan pleci ini juga sering dimanfaatkan untuk pancingan burung lain yang malas untuk bunyi, karena memiliki suara panggilan yang khas.
Karena kemampuan berkicau pleci Auriventer ini sangat bagus tentunya ikut serta meramaikan lomba kicauan burung pleci.
Bicara tentang burung pleci auriventer tentunya ada banyak faktor yang kita bahas kali ini, terutama bagi anda yang berminat untuk memeliharanya.
Habitat Burung Pleci Auriventer
Burung pleci biasa ditemukan di beberapa negara, termasuk Indonesia, seperti semenanjung malaysia, singapura, pantai barat thailand, ujung selatan myanmar dan juga di Indonesia.
Untuk di indonesia sendiri, pleci auriventer biasa ditemukan di kalimantan, pantai timur sumatera, pulau bangka, kepulauan riau, kepulauan natuna selatan.
Baca Juga : Cara Memilih Burung Pleci Dakun
Intinya untuk penyebaran pleci auriventer merupakan burung yang berasal dari kalimantan dan sumatera, meskipun pernah ada di pulau jawa seperti rumor yang beredar, bisa jadi hal tersebut merupakan jenis burung pleci auriventer yang lepas dari peternak atau yang memelihara di sekitar jawa tersebut.
Karakter Burung Pleci Auriventer
Hal yang menjadi daya tarik dari kalangan plecimania dari jenis pleci auriventer ini selain dari kemampuan berkicaunya yang mampu bersaing dengan jenis pleci lainnya adalah mental yang tangguh.
Mental yang baik pada pleci auriventer merupakan hal wajar saja, karena pleci jenis ini memiliki kebiasaan yang gemar berpindah-pindah dari satu tempat ke tempat lainnya.
Ketika di alam liar, pleci auriventer biasa hidup di sekitar hutan bakau dan di pesisir pantai dan biasa hidup dengan berkelompok dalam jumlah yang kecil, sekitar 2 – 6 ekor .
Lihat Juga : Ciri-ciri Burung Pleci Buxtoni
Ciri-ciri Burung Pleci Auriventer
Burung pleci memiliki beberapa jenis, dan memang untuk setiap jenisnya memiliki ciri fisik hal yang hampir sama, begitu juga dalam kemampuan berkicaunya.
Dan untuk mengetahui ciri-ciri pleci auriventer, antaralain :
- Suara kicauannya ngebass dan merdu, dan mirip seperti pleci dada kuning lainnya
- Ukuran tubuhnya lebih besar di bandingkan jenis pleci lainnya
- Bentuk matanya terlihat lebar dan tebal
- Warna bulu sekitar dadanya memiliki warna abu-abu pucat
- Memiliki warna bulu kekuningan di sekitar pantatnya
- Sekitar perutnya memiliki warna bulu abu-abu
- Iris matanya bewarna coklat
Suara Burung Pleci Auriventer
Bagi yang ingin mendoanload suara pleci auriventer untuk pancingan dan masteran, bisa memilihnya pada link di bawah ini yang telah di sediakan.
Audio Pleci Auri Versi 1 | Download
Audio Pleci Auri Versi 2 | Download
Audio Pleci Auri Versi 3 | Download
Audio Pleci Auri Versi 4 | Download
Lihat Semua : Kumpulan Semua Jenis Burung Pleci Mp3
Harga Burung Pleci Auriventer
Harga pleci auriventer relatif lumayan mahal, dan untuk pleci bahan saja harganya sekitar 100.00 – 200.000, sedangkan untuk yang gacor sekitar 250.000 dan untuk yang sudah jadi harganya sekitar 300.000 – 400.000.
video pleci auriventer
Daftar Isi