Categories: Murai Batu

Cara Mengatasi Murai Batu Tidak Mau Bunyi Saat Lomba

Murai batu yang tak mau bunyi selama lomba berlangsung tentu akan sanga mengecewakan pemiliknya. Di saat yang lain sibuk bekerja, ia malah diam tak bersuara dan cenderung meloncat-loncat aja. Kondisi ini umumnya dialami oleh burung yang masih muda dengan mental yang belum stabil, tapi dipaksakan berlomba. 

Burung murai batu yang tak mau bunyi saat dilombakan umumnya disebabkan oleh kondisinya yang demam panggung. Hal ini menunjukkan bahwa burung tersebut tidak dapat beradaptasi sepenuhnya dengan suasana dan kondisi lomba yang ramai.

Kondisi seperti ini sangat umum dijumpai pada murai batu muda maupun dewasa yang kondisinya belum betul-betu jinak alias masih sangat giras. Murai batu yang kondisinya masih giras memang memiliki kecenderungan untuk selalu ketakutan ketika berada di tengah lomba yang ramai oleh aktivitas burung dan manusia.

Alhasil, ketika lomba dimulai, burung yang tadinya gacor saja ketika sendirian mendadak bisa macet bunyi ketika berada di antara burung lain sejenis.

Cara Mengatasi Murai Batu Tidak Mau Bunyi Saat Lomba

Sebagai panduan, simak beberapa cara mengatasi murai batu yang tak mau bunyi ketika dilombakan berikut ini:

1. Mengenalkan lingkungan baru 

Mengenalkan lingkungan baru sangat memberi pengaruh besar terhadap perilaku dan karakter burung murai batu yang bersifat teritorial. Hanya saja, dalam pelatihan ini usahakan agar tidak ada burung sejenis maupun burung teritorial lain di lingkungan baru tempat menyimpan burung tersebut.

Lihat Juga : Ciri-ciri dan Kelebihan Murai Batu Aceh, Pola Ekor, Habitat dan Suaranya

Jika dilakukan secara teratur, maka cara ini dianggap cukup ampuh menjadikan murai batu cepat beradaptasi dengan suasana dan lingkungan barunya, termasuk saat berada di arena lomba yang ramai.

  • Latih Secara Teratur

Sebelum mendaftar di even lomba berkelas besar, ada baiknya murai batu tersebut dilatih dalam lomba-lomba burung berskala kecil, misalnya latihan bersama yang dilakukan bersama rekan-rekan satu komunitas. Setelah burung sudah tak ragu lagi unjuk suara dan gaya dalam lomba tersebut, maka Anda bisa menjajal kemampuannya di even yang lebih besar lagi.

Lihat Juga : Download Suara Murai Batu Mp3

  • Berikan Suplemen

Untuk mendukung penampilannya agar lebih maksimal saat dilombakan, maka burung murai batu tersebut harus mendapatkan asupan suplemen multivitamin yang tepat. Pemberian suplemen ini bertujuan untuk mendongkrak stamina dan daya tahan burung selama bertanding, sehingga mereka akan selalu mempunyai energi yang cukup untuk unjuk kebolehan melalui suara nyanyian dan gayanya.

Semoga bermanfaat

Recent Posts

  • tips trik

Ciri-Ciri Burung Sakit, Tips Agar Burung Sehat dan Fit Lagi

Layaknya hewan peliharaan lainnya, burung peliharaan pun juga bisa sakit. Ini seringkali menjadi salah satu…

2 years ago
  • Burung

Burung Adalah: Pengertian, Habitat, Ciri, Jenis Klasifikasinya

Ketika mendengar kata burung, apa yang ada di pikiran kalian? Mungkin langsung terpikirkan hewan yang…

2 years ago
  • tips trik

Jenis Makanan Burung Terbaik Bernutrisi Tinggi

Pakan merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan bagi kalian yang memelihara burung. Karena pakan…

2 years ago
  • Murai Batu

Cara Memandikan Burung Murai Batu yang Benar

Bagi kalian para pecinta burung, pastinya sudah tidak asing lagi dengan Murai Batu. Jenis burung…

2 years ago
  • tips trik

Cara Mendapatkan Kroto Secara Gratis dari Alam Liar

Kroto merupakan salah satu makanan favorit bagi burung peliharaan. Karena memang ia dikenal memiliki kandungan…

2 years ago
  • Murai Batu

10 Voer Murai Batu Terbaik Nutrisi Tinggi

Murai batu merupakan salah satu jenis burung kicau yang sangat populer dan begitu menjadi primadona…

2 years ago