Mengetahui perbedaan edel sanger jantan dan betina tentunya sangat bermanfaat sekali dalam perawatannya.
Misalkan seseorang ingin merawatnya karena suara kicauannya dan juga untuk kebutuhan beternak.
Memilih antara jantan dan betina penting untuk di ketahui karena jika tujuan anda memelihara burung edel sanger karena kicauannya, maka bisa memilih jantan.
Namun, untuk kebutuhan ternak, maka harus memilih keduanya, yakni memiliki jantan dan betina edel sanger.
Cara Membedakan Burung Edel Sanger Jantan dan Betina
Untuk mengetahui perbedaan edel sanger betina dan jantan secara umum bisa di lihat dari kicauannya, karena kicauan jantan edel sanger lebih bervareasi dan rajin berkicau di bandingkan dengan betina.
Baca Juga : Cara Merawat Burung Edel Sanger
Namun, jika burung tidak berkicau tentunya cukup sulit diketahui jenis kelaminnya, maka perlu ciri-ciri burung edel sanger jantan dan betina lainnya, seperti :
Ciri-ciri Burung Sanger Jantan
- Bulu bagian dada edel sanger jantan bewarna abu-abu putih
- Bulu bagian bawah paruhnya memiliki warna bulu bercak putih
- Ukuran tubuh jantan edel sanger lebih panjang dan besar
- Suara edel sanger jantan keras volumenya, suara kicauan bervareasi dan ngerol panjang
- Terdapat bulu pendek pada bagian atas matanya yang bewarna putih cerah
Baca Juga : Download Suara Burung Edel Sanger Mp3
Ciri-ciri Burung Edel Sanger Betina
- Bulu bagian dada edel sanger betina bewarna abu-abu gelap
- Memiliki bercak putih namun sedikit di bagian bawah paruhnya
- Ukuran tubuhnya tidak tegak seperti jantan dan ukuran tubuhnya kecil
- Suara ngerolnya tidak panjang atau putus-putus
- Kicauannya cenderung monoton dan tidak bervareasi seperti jantan
- Terdapat bulu halus yang bewarna hitam di bagian atas bola matanya
Daftar Isi